Magang di Duxeos – day 38

(21 Agustus 2014)

Hari ini kami belajar Api, Selain itu Intan dapet tugas untuk finishing setting Gammu di server Gammu untuk SMS Gateway. Sedangkan aku bikin fungsi dan form untuk SMs Gateway yang ada di sistem. Seperti yang udah aku jelasin di postingan-postingan sebelumnya, sistem yg kami bangun ini terdiri dari satu server di cloud yaitu sistem CRM nya dan banyak server gammu untuk SMS gateway setiap user. Kedua server ini di hubungan dengan sebuah api yang melakukan pemeriksaan data setiap 5 detik untuk melakukan pengiriman SMS secara otmatis sesuai dengan waktu yang ditentukan pada sistem CRM. SMS yang akan dikirmkan ada 2 tipe, yaitu SMS langsung yang berupa SMS promo atau pemberitahuan-pemberitahuan tertentu mengenai produk yang ditawarkan ke customer, dan SMS personal yang dikirmkan ke customer berkaitan dengan customer day atau event-event customer seperti ulang tahun, hari pernikahan, hari kelahiran anak dll. Jadi disini aku bikin form pengiriman SMS untuk SMS langsung dan form konfigurasi SMS untuk SMS personal.

Leave a comment